Doa Pelajar: Jadikan UN Semanis Coklat


Kartika News, Muntilan - Menjelang Ujian Nasional 2016, Pimpinan Anak Cabang IPNU-IPPNU Kecamatan Muntilan mengadakan Doa Pelajar di Kawasan Wisata Religi Gunungpring Muntilan Magelang(Dalem Simbah Gus Jogorekso ), Minggu (20/03). Acara yang sangat berdekatan dengan tempat wisata religi Gunungpring mampu membuat peserta dan tamu undangan berbondong-bondong datang meramaikan acara  tersebut. Acara ini diikuti kurang lebih 500 peserta dari pelajar se Kecamatan Muntilan dan tamu undangan dari PAC IPNU IPPNU se Kabupaten Magelang.

Acara tersebut mempunyai banyak manfaat dari sisi panitia dan peserta, dari sisi panitia mereka sangat antusias dan bahagia menyambut tamu undangan yang berbondong-bondong datang. Dan dari sisi peserta juga dapat pencerahan dan motivasi dari Gus Muhamad Hafi Firdaus yang pada saat itu menjadi narasumber. Acara tersebut di awali dengan ziarah ke makam para wali, motivasi, mujahadah dan diakhiri dengan do'a. Kegiatan ini berjalan dengan baik dan khidmat tanpa ada halangan satu apapun hingga akhir acara.

"Kegiatan ini mendorong agar peserta melaksanakan Ujian Nasional dengan ikhlas. Ujian Nasional adalah bagian dari belajar maka dari itu apabila  melaksanakan Ujian Nasional karena Allah SWT dan di lakukan dengan ikhlas tentunya dapat memberikan berkah bagi diri kita, agama, bangsa, dan negara". Ungkap Galang kurniawan A (Ketua panitia do'a pelajar 2016).

Menurut Sholihin (Ketua PAC IPNU Kec. Muntilan) acara ini di laksanakan satu tahun sekali, yaitu mempunyai tujuan untuk membekali calon peserta UN berupa mental batiniah. Tidak bisa dipungkiri semua keputusan berada pada Allah SWT, mendekatkan diri kepada-NYA agar para pelajar termotivasi untuk mempersiapkan ujian dengan sebaik-baiknya, sebab ujian bukanlah sekedar syarat kelulusan namun juga sebagai penentu langkah pelajar untuk maju kedepan.

             "Menjadikan semua pelajar tidak tegang pada saat menghadapi Ujian Nasional' .ujar Reyna Putri Azizah (Ketua PAC IPPNU Kec. Muntilan)

SHARE THIS

Author:

0 comments:

Berkomentarlah dengan sopan !